Assalamualaikum wr wb
Halo teman-teman,
Tepat seminggu kemarin (30/03/19) bertepatan dengan Forum Diskusi para Santriwan, Santriwati PPM Khoirul Huda 3 juga mengadakan forum sendiri bertajuk "Kata Hati" bersama Ustadzah Erna Puspita Sari sebagai pembicara.
Nah, disana juga ada sharing dari Ustadzah Erna mulai dari pesan-pesan kami untuk bertahan di PPM juga berbagi cerita beliau semasa remaja, mondok hingga menikah.
Banyak sekali pelajaran yang dapat kita ambil dari cerita beliau. Hingga tak sedikit juga yang meneteskan air mata.
Hmmm saking apanya coba...
"Kalian ini beruntung mbak, bisa kuliah sambil mondok, tempatnya enak ber-AC, sudah dapat makan, ya supaya dipersungguh. Sesama temannya supaya bisa rukun perbanyak interaksi biar lebih akrab satu sama lain" begitulah kira-kira nasehat beliau untuk kami supaya kami lebih semangat lagi di PPM.
Tak hanya itu, beliau juga menceritakan bagaimana beliau sebelum mondok, peejuangan mondok di Kediri yang didapuk sebagai pasus, menjadi ketua santriwati juga ibu kamar hingga beliau asrama Hadist Bukhori yang mengantarkan beliau bertemu dengan jodohnya(baca : Ustadz Irsyad).
Ustadzah Erna juga mengatakan
"Saya mondok dulu itu saya cuma pingin satu yaitu menjadi orang yang faham, sampai-sampai disemua buku saya itu banyak coretan kata faham. Karena saya ingin sekali dan berusaha konsisten untuk menjadi orang yang faham".
Semoga kegiatan kita kemarin bisa menambah kefahaman juga semangat kita dalam mondok dan kuliah.
Tetap semangat ya para santriwati PPM KH3
selalu jaga kekompakan dan kerukunan.
Semoga kita bisa lulus menjadi Sarjana yang Mubalighot dan Mubalighot yang Sarjana.
Aamiiiin.
"Jadilah orang yang Konsisten, karena Konsisten itu mempermudah langkah untuk mencapai tujuan kita."
-Ustadzah Erna
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah sebijak mungkin.
Komentar tidak pantas akan di hapus oleh admin.